Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Apa itu Penyakit Leukemia?

Leukemia bisa jadi salah satu penyakit kanker darah yang cukup ditakuti karena menyebabkan penderitanya lemas seperti tak punya tenaga. Leukemia disebabkan oleh produksi sel darah putih yang terlalu banyak sehingga menekan produksi sel darah merah.

Sebagai informasi, sel darah putih berperan penting dalam menjaga tubuh dari serangan antigen berbahaya seperti virus. Jika jumlahnya terlalu berlebihan, bukan hanya virus yang dimakan sel darah putih, tapi juga sel darah merah atau sel tubuh lainnya.

Mengenal Penyakit Leukemia

Leukemia adalah penyakit yang muncul akibat tubuh terlalu banyak memproduksi sel darah putih. Penyebabnya adalah terganggunya fungsi sumsum tulang sebagai tempat produksi sel darah putih. Sehingga produksi sel darah putih menjadi tak terkendali.

Sel darah putih disebut juga leukosit. Jumlah normal sel darah putih dalam tubuh orang dewasa adalah 4500 sampai 10.000 sel per milimeter kubik. Pada leukemia, jumlah leukosit bisa melebihi batas normal sehingga fungsi utamanya sebagai penghasil antibodi menjadi terganggu.

Gejala Penyakit Leukemia

Apa itu Penyakit Leukemia ?

Penyakit leukemia dapat terjadi pada anak-anak maupun orang dewasa. Berdasarkan penelitian, penyakit leukemia disebabkan oleh beberapa faktor seperti genetik dengan adanya kelainan kromosom, lingkungan, terpapar radiasi, bahan kimia, obat-obatan serta virus.

Gejala penyakit leukemia terkadang sulit terdeteksi karena sama dengan gejala penyakit lainnya. Pada anak-anak, gejala penyakit leukemia yang terlihat bisa berupa kelelahan, mudah terinfeksi, mudah berdarah dan lain sebagainya.

Sementara itu gejala leukemia pada wanita dan juga pria berbeda dengan anak-anak. Pada kasus yang lebih parah, ciri penyakit leukemia yang terlihat diantaranya yaitu : demam, kepala pusing, badan terasa lemas, tidak bergairah melakukan aktivitas, anemia, perdarahan, terserang infeksi, nyeri tulang dan persendian dan masih banyak lagi lainnya.

Penanganan Penyakit Leukemia

Penyakit Leukemia bisa mendatangkan gangguan mental penderitanya. Karena itu perlu dukungan moral dari orang terdekat agar penderita memiliki semangat untuk sembuh. Karena pada dasarnya penyakit leukemia bisa sembuh dengan pengobatan yang tepat.

Pengobatan untuk penyakit leukimia ada 4 macam, yaitu :

1. Pengobatan Suportif

Pengobatan suportif maksudnya adalah pengobatan yang dilakukan dengan memberikan obat-obatan yang dikonsumsi penderita leukemia secara rutin, seperti obat antibiotika, anti jamur, anti piretika sampai transfuse darah.

2. Kemoterapi

Kemoterapi yaitu pemeriksaan laboratorium dengan menggunakan bahan kimia untuk mematikan sel kanker darah yang ada di tubuh pasien.

3. Pengobatan Terkini Leukemia

Pengobatan terkini leukemia diberikan berupa antibodi monoklonal yaitu protein buatan yang dibuat untuk meniru sistem kekebalan tubuh yang berfungsi untuk melawan antigen berbahaya seperti virus.

Pengobatan menggunakan Antibodi monoklonal ini dapat dikatakan sebagai pengobatan terkini leukemia karena efektif meningkatkan kekebalan tubuh dari dalam. Protein buatan yang dimasukkan ke dalam tubuh berfungsi menggantikan peran sel darah putih dalam melawan virus berbahaya.

4. Transplantasi Stem Cell

Pengobatan leukemia lainnya dengan keberhasilan cukup tinggi yaitu transplantasi stemcell atau sel induk. Fungsinya untuk mengurangi kekambuhan di masa depan. Stemcell dapat dilakukan dengan mengambil sel induk dari sumsum tulang pasien sendiri atau dari pendonor.

Pengobatan leukemia ini disertai dengan obat-obatan yang khusus diberikan oleh dokter spesialis yang sudah bekerjasama dengan ahli farmasi, sehingga obat yang diberikan pun tepat sasaran.

Info selengkapnya mengenai obat leukimia dari ahli farmasi, dapat diakses melalui https://pafimusibanyuasin.org/.

Posting Komentar untuk "Apa itu Penyakit Leukemia?"